Beranda ADVERTORIAL RSUD Andi Makkasau Ucapkan Selamat Hari Lanjut Usia Nasional 2023, Lansia Terawat,...

RSUD Andi Makkasau Ucapkan Selamat Hari Lanjut Usia Nasional 2023, Lansia Terawat, Indonesia Bermartabat

Direktur RSUD Andi Makkasau, dr. Renny Anggraeny Sari, Mars., DPDK. selalu mengingatkan Staf dan Karyawan RS, untuk selalu menghormati dan menghargai Orang tua, serta memberi layanan maksimal.

PAREPARE, SUARA AJATAPPARENG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare ikut memperingati dan  mengucapkan selamat memperingati “Hari Lanjut Usia Nasional Tahun 2023”. Jumat 29 Mei 2023.

Lansia meupakan sebuah siklus hidup manusia yang hampir pasti dialami setiap orang. Kenyataan saat ini setiap kali menyebut kata “Lansia” yang terbersit di benak kita adalah seseorang yang tidak berdaya dan memiliki banyak keluhan kesehatan. Padahal lansia sebenarnya dapat berdaya sebagai subyek dalam pembangunan kesehatan. Pengalaman hidup, menempatkan lansia bukan hanya sebagai orang yang dituakan dan dihormati di lingkungannya, tetapi juga dapat berperan sebagai agen perubahan (agent of change) di lingkungan keluarga dan masyarakat sekitarnya dalam mewujudkan keluarga sehat, dengan memanfaatkan pengalaman yang sudah dimiliki dan diperkaya dengan pemberian pengetahuan kesehatan yang sesuai.

Direktur RSUD Andi Makkasau, dr. Renny Anggraeny Sari, Mars., DPDK. Mengingatkan kepada Staf dan Karyawan RSUD Andi Makkasau untuk selalu menjaga dan menghormati orang tua dalam melayani, menjaga kesantunan dalam menghadapi para lansia.

Menurutnya, kita ini takkan ada kalau tidak ada mereka. Mereka lebih awal yang telah member kita kehidupan dan ilmu, sehiungga kita bisa ada seperti saat ini.

“kita harus sadari, kalau kita ini ada karena adanya mereka mengawali hidup ini, kita yang sekarang harus tetap menghargai jasa-jasa orang (Lansia).” Ujarnya.

Dalam pelayanan terhadap lansia agar kesejahteraan semakin meningkat, maka diperlukan kerjasama antara berbagai pihak bukan hanya pemerintah namun juga masyarakat dan khususnya keluarga.Komponen Program Pelayanan Sosial merupakan serangkaian upaya yang terkoordinasi dan terpadu, terdiri atas upaya – upaya medis, bimbingan mental dan keagamaan, bimbingan sosial, edukasional, penyesuaian psikososial untuk meningkatkan kemampuan penyesuaian diri, kemandirian dan kemampuan menolong diri sendiri, serta mencapai kemampuan fungsional sesuai dengan potensi-potensi yang dimiliki, baik potensi fisik, mental, sosial maupun ekonomi.Pemberdayaan sosial merupakan upaya yang diarahkan untuk menjadikan warga negara yang mengalami masalah sosial termasuk Lanjut Usia memiliki daya, sehingga mampu memenuhi kebutuhan dasarnya. (***).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini