Beranda ADVERTORIAL TP: Bentangan Bendera Merah Putih Perwujudan Sinergitas TNI/Polri dengan Pemerintah

TP: Bentangan Bendera Merah Putih Perwujudan Sinergitas TNI/Polri dengan Pemerintah

HM Taufan Pawe (tengah) bersama Dandim dan Kapolres

PAREPARE– Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe melepas para peserta lomba gerak jalan dan drumband tingkat SD yang digelar di alun-alun Lapangan Andi Makkasau, Kota Parepare, Sabtu, (12/8/2023), malam.

Perlombaan yang digelar Pemerintah Kota Parepare melalui Disporapar sebagai rangkaian perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-78 di penghujung kepemimpinan Taufan Pawe (TP) sebagai Wali Kota Parepare nampaknya makin semarak dengan antusias masyarakat memadati lokasi itu.

Terlebih lagi, lomba gerak jalan dan drumband pada malam hari ini menghadirkan pasukan TNI/Polri yang membentangkan bendera Merah Putih sepanjang 78 meter sesuai usia kemerdekaan HUT RI, tahun ini.

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengatakan, bentangan bendera Merah Putih di dalam barisan gerak jalan yang baru kali pertama terjadi itu merupakan perwujudan sinergitas TNI/Polri dengan Pemerintah Kota Parepare yang terjalin baik selama ini.

“Baru pertama kalinya ada bentangan bendera Merah Putih dalam Lomba Gerak jalan ini panjang 78 meter sesuai umur kemerdekaan RI. Ini tentu menandakan kebersamaan TNI/Polri bersama Pemerintah Kota Parepare yang luar biasa terjalin selama ini. Terima kasih Pak Kapolres dan Pak Dandim bersama jajarannya,” ucap Taufan didampingi Ketua TP PKK Kota Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan.

Dalam sambutannya pun, Ketua DPD I Golkar Sulsel ini juga tak henti-hentinya memompa semangat nasionalis dan patriotisme para pelajar dalam mengisi kemerdekaan. “Anak-anakku jangan pernah lepas dengan jiwa nasionalisme dan patriotisme. Tidak ada yang dapat merontokkannya,” pesan TP kepada para peserta Lomba dari tingkat SD/Mi atau sederajat itu.(**)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini