Beranda ADVERTORIAL Bupati Syaharuddin Alrif Dorong Transformasi Pasar Rakyat: Bersih, Nyaman, dan Berdaya Saing

Bupati Syaharuddin Alrif Dorong Transformasi Pasar Rakyat: Bersih, Nyaman, dan Berdaya Saing

Bupati (Sidrap), Syaharuddin Alrif, rapat di lantai III Kantor Bupati. Terhadap revitalisasi pasar rakyat.

SIDRAP, SUARA AJATAPPARENG – Komitmen Bupati Sidenreng Rappang (Sidrap), Syaharuddin Alrif, terhadap revitalisasi pasar rakyat kembali ditegaskan. Dalam arahannya pada rapat koordinasi bersama seluruh kepala pasar se-Kabupaten Sidrap, Senin 2 Mei 2025, Bupati menekankan pentingnya menjadikan pasar sebagai ruang ekonomi yang bersih, tertata, dan nyaman bagi pengunjung.

Bertempat di lantai III Kantor Bupati, Kelurahan Batu Lappa, Kecamatan Watang Pulu, rapat tersebut turut dihadiri jajaran instansi teknis, di antaranya Asisten Ekonomi dan Pembangunan Siara Barang, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Muhammad Yusuf, Kabag Ekonomi Rimba Najamuddin, serta Kabid Pengembangan Perdagangan Disdagrin Muhammad Akbar.

“Pasar bukan sekadar tempat transaksi. Ia adalah wajah dari denyut ekonomi rakyat. Maka, kita butuh perubahan yang nyata, bukan hanya rutinitas harian,” ujar Syaharuddin dengan nada tegas namun penuh semangat.

Ia mengapresiasi beberapa pasar yang telah melakukan pembenahan, seperti Pasar Lawawoi, yang dinilainya berhasil ditata lebih baik tanpa mengandalkan dana APBD, melainkan melalui kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.

“Ketika semua pihak terlibat—mulai dari kepala pasar, pedagang, hingga petugas kebersihan—hasilnya bisa luar biasa. Komunikasi dan komitmen adalah kunci,” tambahnya.

Namun demikian, Syaharuddin juga mengingatkan bahwa masih ada sejumlah pasar yang dikeluhkan warga, terutama terkait penanganan sampah dan kebersihan lingkungan. Untuk itu, ia memberikan waktu satu bulan kepada para kepala pasar untuk menunjukkan perbaikan konkret di lapangan.

“Saya sudah minta Dinas Lingkungan Hidup turun tiga kali sehari ke pasar. Tapi kalau pengelolaannya sendiri tidak berbenah, hasilnya tidak akan optimal,” tegas Bupati yang dikenal responsif terhadap aduan masyarakat ini.

Dukungan terhadap program ini juga disampaikan oleh Asisten Ekonomi dan Pembangunan, Siara Barang, yang menyoroti pentingnya mencapai target kinerja pasar sebagai bagian dari optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kita sudah masuk pertengahan tahun. Target realisasi minimal 50 persen harus dikejar. Pasar bukan hanya urusan pedagang, tapi sumber penting PAD yang harus dikelola profesional,” ungkapnya.

Ia juga mengingatkan agar aspek teknis seperti saluran air, selokan, dan sanitasi diperhatikan secara serius, mengingat banyaknya keluhan warga terkait genangan air dan drainase tersumbat.

Dengan pendekatan yang lebih humanis dan kolaboratif, Pemerintah Kabupaten Sidrap berharap pasar-pasar di wilayahnya tidak hanya menjadi tempat jual beli, tetapi juga ruang publik yang nyaman, bersih, dan mampu mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat secara berkelanjutan.(*AD).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini