Home ADVERTORIAL RSUD Andi Makkasau Raih Akreditasi Paripurna, Wali Kota Parepare Ucapkan Selamat

RSUD Andi Makkasau Raih Akreditasi Paripurna, Wali Kota Parepare Ucapkan Selamat

HM Taufan Pawe

PAREPARE, SUARA AJATAPPARENG – Wali kota Parepare, DR. HM. Taufan Pawe, SH., MH. memberikan ucapan selamat kepada manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau, karena telah berhasil meraih Akreditasi Paripurna sesuai standar dari Kementerian Kesehatan RI oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) tahun 2023.

“Selamat kepada RSUD Andi Makkasau meraih akreditasi paripurna sesuai standar akreditasi Kementerian Kesehatan,” sebagaimana ditulis Taufan pada akun medsos pribadinya. Senin, 3 Juli 2023.

Akreditasi ini menandakan pengakuan terhadap mutu pelayanan RS setelah melalui proses penilaian yang ketat dan memastikan bahwa rumah sakit tersebut memenuhi standar akreditasi yang ditetapkan.

Tujuan dari akreditasi ini sendiri untuk meningkatkan mutu pelayanan rumah sakit dan menjamin keselamatan pasien. Lebih dari itu, akreditasi juga berperan dalam melindungi masyarakat, serta meningkatkan profesionalisme RSUD Andi Makkasau sebagai institusi di mata internasional, sejalan dengan program Pemerintah di bidang kesehatan. (***)

Previous articleRSUD Andi Makkasau Raih Akreditasi Paripurna
Next articlePemberitahuan RSUD Andi Makkasau, Pelayanan Vaskuler Tutup Sementara hingga 7 Juli 2023

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here