Beranda ADVERTORIAL RSUD Andi Makkasau Ucapkan Selamat Memperingati Hari Kontrasepsi Sedunia tahun 2024

RSUD Andi Makkasau Ucapkan Selamat Memperingati Hari Kontrasepsi Sedunia tahun 2024

Hari Kontrasepsi sedunia 2024.

PAREPARE, SUARA AJATAPPARENG – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare mengucapkan Selamat memperingati Hari Kontrasepsi Sedunia tahun 2024. Kamis, 26 September 2024.

“Pelayanan Kontrasepsi Berkualitas untuk Indonesia Emas tahun 2045”.

Memperingati Hari Kontrasepsi sedunia tahun 2024 yang jatuh pada tanggal 26 September, peringatan ini menjadi komitmen meningkatkan kesadaran akan pentingnya perencanaan keluarga dan penggunaan alat kontrasepsi.

Hari Kontrasepsi Sedunia dicetuskan pada tahun 2007 oleh 10 organisasi keluarga berencana internasional yang bersatu untuk membentuk hari ini. Selain itu, 15 lembaga swadaya masyarakat di seluruh dunia hingga berbagai perkumpulan ilmiah dan medis turut mendukung hadirnya Hari Kontrasepsi Sedunia.

Penetapan Hari Kontrasepsi Sedunia bertujuan untuk mempromosikan berbagai pilihan KB dan metode kontrasepsi yang aman dan efektif. Hal ini menyoroti setiap individu yang memiliki hak untuk merencanakan keluarga dan mengelola kesehatan reproduksinya.

Bukan hanya untuk mencegah kehamilan, alat kontrasepsi juga dapat mencegah terjadinya penyakit menular seksual.(***)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini