Parepare – Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali mengundang langsung Pj Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Prof Zudan Arif untuk meresmikan aktivitas bongkar muat kapal kargo di Pelabuhan Cappa Ujung, Kecamatan Ujung.
Hal itu diketahui, setelah Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali setelah silaturahmi dengan Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif di Rumah Jabatan (Rujab) Gubernur Sulsel, Kota Makassar, pada Selasa (18/6/2024) kemarin.
Diketahui, Aktivitas bongkar muat telah berlangsung di Pelabuhan Cappa Ujung, Kecamatan Ujung, Kota Parepare, sejak April 2024 hingga saat ini.
PT Meratus Line dengan Pemkot Parepare ingin mengembalikan industri kargo di Parepare, setelah sebelumnya pernah eksis.
Selain itu, langkah tersebut dilakukan agar komoditas produksi hasil bumi dari daerah tetangga, tidak lagi harus ke Kota Makassar.
Perusahaan tersebut menyediakan layanan angkutan laut dan logistik, dengan fokus utama pada pengiriman kontainer, kargo curah, dan kargo umum di wilayah Indonesia dan internasional.
Meratus Line telah menjadi salah satu pemeran utama dalam industri pelayaran di Indonesia.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Parepare St Rahmah Amir mengungkapkan PT Meratus Line kini masih melihat perkembangan pergerakan operasionalnya di Parepare.
“Progresnya sudah empat distributor besar sudah lewat Meratus,” ucap dia, pada Kamis (20/6/2024).
Sementara itu, Pj Wali Kota Parepare Akbar Ali melakukan silaturahmi dengan Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif untuk mengundang menghadiri peresmian bongkar muat kapal kargo di Parepare.
Peresmian itu sebagai menandai langkah maju dalam pengembangan arus logistik di daerah selain Kota Makassar.
Akbar Ali melihat Pelabuhan Parepare memiliki potensi besar untuk dikembangkan.
Sehingga kata dia, perlu didukung pelayanan ke pelabuhan yang lebih baik. Apalagi memiliki posisi strategis yang akan menjadi pilihan utama pusat perdagangan.
“Pelabuhan Parepare merupakan salah satu pelabuhan yang cukup sibuk lalu lintas kapalnya. Karena menjadi salah satu gerbang kedatangan berbagai jenis kapal seperti kapal Pelni, kapal-kapal barang dan kapal-kapal rakyat,” kata dia.
Pada kesempatan itu, Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif memberikan tekanan pentingnya pembangunan pendidikan dan ekonomi regional.
Ia berharap pembangunan semain meningkat dan maju di kota kelahiran mantan Presiden BJ Habibie.
“Kita perlu mendorong pertumbuhan regional yang seimbang agar perputaran uang tidak terpusat di Makassar saja,” kata dia, dalam keterangannya.