MAKASSAR, SUARA AJATAPPARENG – Istri Wali Kota Parepare, dr. Andi Arfiah Tasming, resmi dilantik sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare. Selain itu, beliau juga menjabat sebagai Ketua TP Posyandu, Dekranasda, Bunda PAUD, Bunda Literasi, dan Bunda Forum Anak Kota Parepare. Dalam sebuah acara yang berlangsung di Baruga Pattingalloang, Kompleks Rumah Jabatan Gubernur Sulawesi Selatan, pada Selasa, 11 Maret 2025.
Pelantikan ini dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, yang menekankan pentingnya peran strategis PKK dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga dan pemberdayaan perempuan. Beliau berharap para ketua yang baru dilantik dapat membawa inovasi untuk kemajuan daerah masing-masing.
Wali Kota Parepare, Tasming Hamid, yang turut hadir dalam acara tersebut, menyampaikan apresiasinya terhadap peran PKK dalam pembangunan masyarakat. Ia berharap PKK Parepare semakin aktif dan inovatif dalam menjalankan program-programnya, terutama dalam pemberdayaan keluarga, pendidikan anak, dan pengembangan UMKM melalui Dekranasda.
Pelantikan ini menjadi momentum penting bagi masyarakat Parepare, menandai kebangkitan peran perempuan dalam mendukung pembangunan sosial dan ekonomi di daerah tersebut.(*frn)